A. MEMAHAMI SECARA MENDALAM KONSELI YANG HENDAK DILAYANI
- Menghargai dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan, individualitas, kebebasan memilih, dan mengedepankan kemaslahatan konseli dalam konteks kemaslahatan umum.
- Mengaplikasikan perkembangan fisiologis dan psikologis serta perilaku konseli.
B. MENGUASAI LANDASAN TEORITIK BIMBINGAN & KONSELING
- Menguasai teori dan praktis pendidikan.
- Menguasai esensi pelayanan bimbingan dan konseling dalam jalur, jenjang, dan jenis satuan pendidikan.
- Menguasai konsep dan praktis penelitian dalam bimbingan & konseling.
- Menguasai kerangka teoritik dan praktis bimbingan & konseling.
C. MENYELENGGARAKAN BIMBINGAN & KONSELING YANG MEMANDIRIKAN
- Merancang program bimbingan dan konseling.
- Mengimplementasikan program bimbingan & konseling yang komprehensif.
- Menilai proses dan hasil kegiatan bimbingan dan konseling.
- Menguasai konsep dan praktis asesmen untuk memahami kondisi, kebutuhan, dan masalah konseli.
D. MENGEMBANGKAN PRIBADI DAN PROFESIONALITAS SECARA BERKELANJUTAN
- Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Menunjukkan integritas dan stabilitas kepribadian yang kuat.
- Memiliki kesadaran dan komitmen terhadap etika professional.
- Mengimplementasikan kolaborasi intern di tempat kedua.
- Bekerjasama dengan pihak-pihak terkait di dalam tempat bekerja (seperti guru, orangtua, tenaga administrasi).
- Mengimplementasikan kolaborasi antar profesi.
Kegiatan dan Layanan Seksi Bimbingan Konseling & Psikoedukatif – BPK PENABUR Jakarta: