[:en]
Depok – Sabtu, 25 November 2017 SMPK PENABUR Tirtamarta Cinere menyelenggaraakan Kelompok Kepedulian Orang tua (KKO) yang ke-dua. Tema KKO kali ini adalah “Remajaku Tangguh Menghadapi Pengaruh.” Kegiatan ini dibawakan oleh Bapak Nathanael Dwisulistianto, S.Psi., M.Psi. dengan panggilan akrabnya Pak Anto tetapi bisa juga dipanggil Pak Kumis (Guru BK SMPK PENABUR Harapan Indah, sekaligus Koordinator MGBK Jenjang SMP BPK PENABUR Jakarta). Jumlah orang tua siswa yang hadir sebagai peserta pada KKO kali ini adalah 45 orang. Kegiatan KKO ini berlangsung dari pukul 08.15 sampai pukul 10.30 WIB. Para orang tua yang hadir antusias sekali mengikuti KKO ke-dua ini, dengan metode yang gunakan Pak Anto adalah penjelasan, diskusi dan dibarengi dengan guyon-guyon khas Pak Anto dapat menambah semangat dan kedekatan peserta dengan pembicara.
Sebagai orang tua tentunya sangat kuatir dengan berita dan kejadian serta perkembangan remaja saat ini karena banyaknya hal negatif yang berada disekitar anak-anak kita yang berada di usia SMP. Melalui KKO ke-dua ini Pak Anto mengajak setiap orang tua, pertama-tama untuk tangguh terlebih dahulu sebagai orang tua, yaitu dengan menghindari pertengkaran di depan anak yang dapat menimbulkan kebingungan dan kehilangan arah bagi anak. Orang tua juga harus satu bahasa satu kata dalam mendidik mendampingi dan mendidik putra-putrinya sehingga akhirnya anak-anak akan menjadi tangguh ketika menghadapi berbagai pengaruh.
Pembicara melakukan tanya jawab langsung kepada peserta di tengah-tengah berlangsungnya pemaparan materi, juga pada akhir pemaparan materi, dua peserta diberi kesempatan untuk bertanya. Kesimpulan pada KKO ke-dua ini adalah “Dunia remaja merupakan tonggak menuju masa dewasa, nilai-nilai positif yang tertanam akan berbunga dan berbuah menjadi kebaikan bagi dirinya, keluarga dan berkat bagi dunia.”
Bapak dan Ibu Orang tua siswa kelas VII, VIII, dan IX ditunggu kehadirannya di KKO ke-3 dan ke-4; Sabtu 17 Februari dan Sabtu 17 Maret 2018 dengan topik bahasan yang berbeda.
Penulis: Yunus Sukasna (Guru BK SMPK PENABUR Tirtamarta Cinere)[:id]
Depok – Sabtu, 25 November 2017 SMPK PENABUR Tirtamarta Cinere menyelenggaraakan Kelompok Kepedulian Orang tua (KKO) yang ke-dua. Tema KKO kali ini adalah “Remajaku Tangguh Menghadapi Pengaruh.” Kegiatan ini dibawakan oleh Bapak Nathanael Dwisulistianto, S.Psi., M.Psi. dengan panggilan akrabnya Pak Anto tetapi bisa juga dipanggil Pak Kumis (Guru BK SMPK PENABUR Harapan Indah, sekaligus Koordinator MGBK Jenjang SMP BPK PENABUR Jakarta). Jumlah orang tua siswa yang hadir sebagai peserta pada KKO kali ini adalah 45 orang. Kegiatan KKO ini berlangsung dari pukul 08.15 sampai pukul 10.30 WIB. Para orang tua yang hadir antusias sekali mengikuti KKO ke-dua ini, dengan metode yang gunakan Pak Anto adalah penjelasan, diskusi dan dibarengi dengan guyon-guyon khas Pak Anto dapat menambah semangat dan kedekatan peserta dengan pembicara.
Sebagai orang tua tentunya sangat kuatir dengan berita dan kejadian serta perkembangan remaja saat ini karena banyaknya hal negatif yang berada disekitar anak-anak kita yang berada di usia SMP. Melalui KKO ke-dua ini Pak Anto mengajak setiap orang tua, pertama-tama untuk tangguh terlebih dahulu sebagai orang tua, yaitu dengan menghindari pertengkaran di depan anak yang dapat menimbulkan kebingungan dan kehilangan arah bagi anak. Orang tua juga harus satu bahasa satu kata dalam mendidik mendampingi dan mendidik putra-putrinya sehingga akhirnya anak-anak akan menjadi tangguh ketika menghadapi berbagai pengaruh.
Pembicara melakukan tanya jawab langsung kepada peserta di tengah-tengah berlangsungnya pemaparan materi, juga pada akhir pemaparan materi, dua peserta diberi kesempatan untuk bertanya. Kesimpulan pada KKO ke-dua ini adalah “Dunia remaja merupakan tonggak menuju masa dewasa, nilai-nilai positif yang tertanam akan berbunga dan berbuah menjadi kebaikan bagi dirinya, keluarga dan berkat bagi dunia.”
Bapak dan Ibu Orang tua siswa kelas VII, VIII, dan IX ditunggu kehadirannya di KKO ke-3 dan ke-4; Sabtu 17 Februari dan Sabtu 17 Maret 2018 dengan topik bahasan yang berbeda.
Penulis: Yunus Sukasna (Guru BK SMPK PENABUR Tirtamarta Cinere)
[:]